Jasa Kontraktor Di Jakarta

Mengerjakan proyek pembangunan memang tidak bisa sembarangan. Semuanya harus dipikirkan dan direncanakan dengan matang, agar waktu dan anggaran yang dikeluarkan tidak sia-sia. Untuk mendukung proyek Anda, pertimbangkanlah untuk menggunakan jasa kontraktor.

Walaupun ada tambahan biaya yang harus dikeluarkan untuk membayar jasa kontraktor, penyedia jasa berlisensi akan memberikan garansi bahwa proyek dapat dikerjakan sesuai keinginan Anda dengan waktu yang telah disepakati. Dalam artikel ini, akan dibahas lebih lanjut tentang:

  1. Kontraktor sebagai Penyedia Jasa Konstruksi
  2. Cakupan Jasa Kontraktor, termasuk: a. Jasa desain b. Pembangunan dan material c. Renovasi atau remodeling
  3. Jenis-jenis Kontraktor, termasuk: a. Kontraktor bidang arsitektural b. Kontraktor bidang pekerjaan sipil c. Kontraktor bidang pekerjaan tata lingkungan d. Kontraktor bidang elektrikal e. Kontraktor bidang mekanikal
  4. Perusahaan Kontraktor Terbaik

1. Apa itu Jasa Konstruksi

jasa konstruksi

Kontraktor adalah perorangan atau badan hukum yang dikontrak atau disewa oleh pemilik proyek untuk melaksanakan pekerjaan sesuai dengan perjanjian kontrak yang telah disepakati dan sesuai dengan keahliannya. Pekerjaan kontraktor dibatasi oleh waktu penyelesaian, biaya, dan hal-hal yang harus diselesaikan sesuai kontrak. Dilansir dari Chron, kontraktor bangunan tempat tinggal biasanya mengawasi pembangunan rumah-rumah dan proyek perumahan.

Secara umum, jenis kontraktor dapat memperoleh proyek pekerjaan dengan dua cara, yaitu ditunjuk langsung oleh pemilik proyek untuk mengerjakan pembangunan atau melalui proses lelang yang diselenggarakan oleh pemilik proyek. Pemenang lelang adalah kontraktor yang mengajukan penawaran harga terbaik dan produk berkualitas serta memenuhi kriteria yang telah ditetapkan oleh pemilik proyek.

Banyak orang menyebut kontraktor sebagai pemborong, padahal ada perbedaan antara kontraktor dan pemborong. Sistem kerja kontraktor didasarkan pada kontrak tertulis, sementara pemborong bekerja berdasarkan perjanjian lisan saja. Selain itu, kontraktor selalu memiliki badan hukum, sedangkan pemborong tidak.

2. Cakupan Jasa Konstruksi

Jasa konstruksi

Menurut Canadian Home Builders’ Association (CHBA), Anda perlu memeriksa calon kontraktor secara menyeluruh sebelum memutuskan siapa yang akan dipekerjakan. Walaupun Anda mendapatkan referensi positif dari teman atau tetangga, periksa juga reputasi kontraktor dan pahami layanan yang dapat dikerjakan oleh kontraktor tersebut. Berikut ini beberapa layanan yang ditawarkan oleh kontraktor secara umum.

  1. Jasa desain Setelah berdiskusi dengan pemilik proyek dan melakukan survei lahan, kontraktor akan memberikan layanan desain proyek secara detail. Hal ini mencakup desain interior, eksterior, dan fasilitas lainnya yang sesuai dengan keinginan, kebutuhan, dan anggaran pemilik proyek.

  2. Desain rumah dan pengadaan material Pada tahap ini, kontraktor bertanggung jawab secara penuh terhadap pembersihan lahan, penggalian tanah untuk pondasi, dan pembuatan sumur resapan. Jika diperlukan, kontraktor akan menggunakan berbagai alat berat untuk kelancaran proyek dan memastikan pengadaan material yang diperlukan untuk proyek.

  3. Renovasi atau remodeling Pada tahap ini, kontraktor akan melakukan renovasi atau remodeling seperti pembongkaran dan perbaikan. Kontraktor dapat melakukan perombakan yang berkaitan dengan interior, eksterior, dan fasilitas rumah atau gedung.

Check portofolio kami disini

3. Jenis - jenis Jasa Konstruksi

Jasa konstruksi

Bidang usaha jasa kontraktor tidak hanya mencakup pembangunan rumah dan gedung tinggi. Ternyata ada banyak bidang yang sesuai dengan kapasitas dan jasa yang ditawarkan. Inilah contohnya.

Kontraktor bidang arsitektural

Kontraktor bidang arsitektural paling sering digunakan masyarakat umum. Pekerjaannya meliputi arsitektur bangunan yang berteknologi sederhana, teknologi menengah, hingga teknologi tinggi, juga arsitektur interior, lanskap, dan perawatannya.

Kontraktor bidang pekerjaan sipil

Jasa kontraktor sipil meliputi pembuatan jembatan, jalanan, pembangunan jalur kereta api, landasan pesawat, jalan bawah tanah, terowongan, bendungan, jaringan pengairan, dan saluran drainase. Pembuatan pelabuhan, struktur bangunan gedung, konstruksi pabrik, dan tambang beserta perawatannya dan pekerjaan penghancuran bangunan juga menjadi bagian dari tugas jasa kontraktor bidang ini.

Cek Tetsimoni  dari jasa kontraktor dengan simak video berikut ini!

 

Kontraktor bidang pekerjaan tata lingkungan

Sesuai namanya, kontraktor bidang pekerjaan tata lingkungan mengurus hal-hal yang berhubungaan dengan rencana penataan perkotaan, meliputi analisis dampak lingkungan, teknik lingkungan, bangunan pengolahan air bersih, dan pengolahan limbah. Pengembangan wilayah, perpipaan air bersih, perpipaan limbah, dan perawatannya juga diperhatikan oleh jasa kontraktor bidang pekerjaan tata lingkungan.

Kontraktor bidang elektrikal

Jasa kontraktor elektrikal memiliki tanggung jawab terhadap kelistrikan seperti instalasi pembangkit, instalasi listrik, jaringan transmisi dan distribusi, sinyal, dan telekomunikasi kereta api, telekomunikasi dan sarana bantu navigasi udara dan laut, penangkal petir, serta bangunan pemancar radio.

Kontraktor bidang mekanikal

Jasa kontraktor mekanikal bertanggung jawab terhadap instalasi AC, instalasi industri, instalasi minyak atau gas, konstruksi lift dan eskalator, dan perpipaan termasuk perawatannya.

4. Profil kami sebagai Jasa Konstruksi

Bangun Prima Indah adalah perusahaan di Perusahaan Kontraktor di Jakarta & Desain Interior Di Jakarta & kami telah berpengalaman lebih dari 25 (dua puluh lima) tahun dalam bidang ini. Proyek yang kami kerjakan meliputi Bangunan (Rumah Tinggal, Rumah Toko/Rumah Kantor (Ruko/Rukan), Interior (Kafe & Restoran, Apartemen), Jasa Renovasi dan Instalasi.

PT Bangun Prima Indah adalah salah satu jasa kontraktor Jakarta yang telah sukses dalam melakukan pekerjaan renovasi rumah, cafe, dan design interior. Sebagai kontraktor terpercaya, kami telah menyelesaikan lebih dari 100 proyek dengan hasil yang memuaskan klien kami di Jakarta.

Keunggulan kami terletak pada desain yang menarik, sehingga rumah, cafe, atau interior yang kami renovasi tidak hanya nyaman, tetapi juga menimbulkan kebanggaan bagi pemiliknya. Kami memahami betapa pentingnya kualitas pemasangan material dalam memastikan hasil renovasi yang baik, oleh karena itu kami selalu memastikan pemasangan yang rapi, profesional, dan sesuai dengan standar kualitas yang tinggi.

Kami menjamin bahwa renovasi yang kami lakukan tidak akan menimbulkan masalah seperti bocor, korsleting, rembes, mampet, dan retak keramik. Kami berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik bagi klien kami, sehingga Anda dapat merasa tenang dan nyaman dalam bekerja sama dengan kami. Jadi, jika Anda memerlukan jasa kontraktor untuk pekerjaan renovasi rumah, cafe, atau design interior, PT Bangun Prima Indah siap membantu.

 

Spesifikasi Bangunan

Kami menyediakan jasa desain interior dan kontraktor bangun rumah tinggal dari awal dengan tingkatan harga dan spesifikasi material sebagai berikut:

Rumah Sederhana

Spesifikasi
Pondasi Foot Plat & Sloof
Struktur Beton Bertulang
Dinding Bata Merah
Pelaster & Aci
Lantai Asia Tile 40*40
Kamar Mandi Lantai : Asia Tile 30*30
Dinding : Asia Tile 20*25
Pintu Pintu Utama : Kayu Meranti /Alumunium Alexindo
Pintu Kamar : Double Multiplek Lapis HPL
Kamar Mandi : PVC SNI
Kusen & Jendela Kayu Meranti/Alumunium Alexindo
Sanitasi American Standard/setara
Pemipaan PVC SNI
Plafond Rangka Hollow Galvanis
Gypsum Knauf 9mm/setara
Cat Interior (Vinilex Kembang)/setara
Eksterior (Vinilex Eksterior)/setara
Rangka Atap Rangka Baja Ringan
Penutup Atap -
Elektrikal Kabel SNI
Stop Kontak & Saklar Brocco/setara
Box MCB Presto, MCB SNI

Rumah Menengah

Spesifikasi
Pondasi Foot Plat & Sloof
Struktur Beton Bertulang
Dinding Celcon Block/Bata Merah
Pelaster & Aci
Lantai Roman 60*60
Kamar Mandi Lantai : Roman 30*30
Dinding : Roman 30*60
Pintu Pintu Utama : Kayu Kamper /Alumunium Superex
Pintu Kamar : Double Multiplek Lapis Sungkai
Kamar Mandi : PVC SNI
Kusen & Jendela Kayu Kamper/Alumunium Superex
Sanitasi Toto Standar
Pemipaan PVC Rucika (AW&D)
Plafond Rangka Hollow Galvanis
Gypsum Yoshino 9mm/setara
Cat Interior (Mowilex Emulsion)/setara
Eksterior (Mowilex Weathercoat)/setara
Rangka Atap Rangka Besi CNP, Usuk & Reng Besi Siku
Penutup Atap Genteng Beton
Elektrikal Kabel Supreme
Stop Kontak & Saklar Panasonic White/Silver/Setara
Box MCB Hager, MCB Hager

Rumah Mewah

Spesifikasi
Pondasi Foot Plat & Sloof
Struktur Beton Bertulang
Dinding Celcon Block/Bata Merah
Pelaster & Aci
Lantai Homogeneous Tile 60*60
Kamar Mandi Lantai : Homogeneous Tile 60*60
Dinding : Homogeneous Tile 30*60
Pintu Pintu Utama : Kayu Merbau/Alumunium YKK
Pintu Kamar : Double Multiplek Finishing Duco
Kamar Mandi : UPVC
Kusen & Jendela Kayu Merbau/Alumunium YKK
Sanitasi Toto
Pemipaan PVC Rucika (AW&D), PPR
Plafond Rangka Hollow Galvanis
Gypsum Jayaboard 10mm
Cat Interior (Dulux Interior)/setara
Eksterior (Dulux Weathershield)/setara
Rangka Atap Rangka Besi CNP, Usuk & Reng Besi Siku
Penutup Atap Genteng Keramik
Elektrikal Kabel Supreme
Lampu Downlight Panel
Stop Kontak & Saklar Schneider Vivace/setara
Box MCB Schneider, MCB Schneider Domae/setara

Rumah Toko / Rumah Kantor (Ruko/Rukan)

Spesifikasi
Pondasi Foot Plat & Sloof
Struktur Beton Bertulang/Baja IWF
Dinding Celcon Block/Bata Merah
Pelaster & Aci
Lantai Asia Tile 40*40
Kamar Mandi Lantai : Asia Tile 30*30
Dinding : Asia Tile 20*25
Pintu Pintu Utama : Alumunium Alexindo
Pintu Kamar : Alumunium Alexindo
Kamar Mandi : PVC Kualitas SNI
Kusen & Jendela Alumunium Alexindo
Sanitasi American Standard/setara
Pemipaan PVC Rucika (AW&D)
Plafond Rangka Hollow Galvanis
Gypsum Knauf 9mm/setara
Cat Interior (Vinilex Kembang)/setara
Eksterior (Vinilex Eksterior)/setara
Rangka Atap Rangka Baja Ringan
Penutup Atap -
Elektrikal Kabel Eterna
Stop Kontak & Saklar Brocco/setara
Box MCB Presto, MCB SNI

Rumah Kost

Spesifikasi
Pondasi Foot Plat & Sloof
Struktur Beton Bertulang
Dinding Celcon Block/Bata Merah
Pelaster & Aci
Lantai Asia Tile 40*40
Kamar Mandi Lantai : Asia Tile 30*30
Dinding : Asia Tile 20*25
Pintu Pintu Utama : Kayu Meranti /Alumunium Alexindo
Pintu Kamar : Double Multiplek Lapis HPL
Kamar Mandi : PVC SNI
Kusen & Jendela Kayu Meranti/Alumunium Alexindo
Sanitasi American Standard/setara
Pemipaan PVC Rucika (AW&D)
Plafond Rangka Hollow Galvanis
Gypsum Knauf 9mm/setara
Cat Interior (Vinilex Kembang)/setara
Eksterior (Vinilex Kembang)/setara
Rangka Atap Rangka Baja Ringan
Penutup Atap -
Elektrikal Kabel SNI
Stop Kontak & Saklar Brocco/setara
Box MCB Presto, MCB SNI

Notes :

  1. Spesifikasi dan harga di atas tidaklah mengikat, dapat disesuaikan dengan kebutuhan Anda.
  2. Harga sebenarnya diperoleh setelah kami melakukan survey dan berkomunikasi dengan Anda.
  3. Untuk mengetahui lebih pasti harga/M² silahkan Hubungi Kami, karena kami harus memastikan terlebih dahulu berapa luasan dan model rumah yang akan dibangun.

Cara Kerja Kami

Hubungi Kami

Hubungi tim kami via telepon/SMS/Whatsapp/Email untuk pengaturan jadwal survey lokasi.

Survey Lokasi & Konsultasi

Survey wajib dilakukan untuk mengetahui kondisi yang nyata di lapangan dan di waktu yang bersamaan kami akan meminta Anda untuk memberikan seluruh detail rencana dan ekspetasi.

Konsultasi Desain

Jika Anda telah memiliki gambar desain sendiri, Anda cukup menginformasikan pada tim kami untuk dapat dipelajari.

 

Jika Anda belum memiliki gambar desain, maka kami dapat memberikan konsultasi dan gambar desain untuk Anda. *(Syarat & Ketentuan Berlaku)

Rencana Anggaran Biaya (RAB)

RAB akan kami berikan apabila semua desain gambar telah disetujui. Dalam RAB akan kami rincikan detail pekerjaan dan biaya atas masing-masing pekerjaan tersebut, jangka waktu pekerjaan dan spesifikasi material yang digunakan.

RAB yang kami berikan tidaklah mengikat sebelum disetujui Anda, Anda dapat melakukan pengurangan atau penambahan pekerjaan sehingga RAB bisa disesuaikan dengan anggaran yang dialokasikan.

Kontrak Kerja

Kontrak Kerja memuat hal-hal sebagai berikut:

  • Identitas Para Pihak
  • Objek Kontrak
  • Termin Pembayaran
  • Jangka Waktu Pengerjaan
  • Hak & Kewajiban Para Pihak
  • RAB sebagai Lampiran

Pekerjaan

Pekerjaan akan dilaksanakan sesuai dengan Kontrak Kerja dan RAB yang telah disepakati. Jika Anda hendak melakukan perubahan baik itu penambahan maupun pengurangan pekerjaan, mohon untuk memberitahukan kepada pimpinan proyek, selanjutnya pimpinan proyek yang akan mengarahkan tukang yang bekerja.

 

Sebelum pengerjaan perubahan baik itu penambahan maupun pengurangan pekerjaan tersebut, kami akan buatkan Addendum Kontrak Kerja dan harus disetujui terlebih dahulu oleh Anda.

 

Addendum Kontrak Kerja tersebut merupakan satu kesatuan dan bagian yang tidak terpisahkan dari Kontrak Kerja sebelumnya.

Berita Acara Serah Terima (BAST)

Setelah pekerjaan selesai, maka kami akan melakukan pemeriksaan secara menyeluruh bersama Anda untuk memastikan pekerjaan selesai sesuai dengan Kontrak Kerja.

Sertifikat Garansi

Kami memberikan garansi pekerjaan selama 6 (enam) bulan, garansi ini kami berikan agar Anda merasa aman dan nyaman telah mempercayakan kami sebagai mitra Anda.  

Portofolio

Scroll to Top